Senin, 01 Maret 2010

Keberhasilan, Kebahagiaan dan Pekerjaan [SKDAG529]


Jika anda ingin berhasil, kerjakanlah yang dapat anda kerjakan. Tetapi jika anda ingin bahagia, kerjakan apa yang anda senangi sampai berhasil (Erich Watson).

Seseorang dikatakan berhasil bila ia telah dapat menyelesaikan pekerjaannya dengan baik. Keberhasilan ini belum tentu sama dengan kebahagiaan; walaupun pekerjaan telah dilakukan dengan baik, tetap saja ada orang yang tidak bahagia karena berbagai alasan. Misalnya Einstein telah berhasil menciptakan bom atom yang dipakai oleh Amerika Serikat untuk membom kota Hiroshima dan Nagasaki, tetapi Einstein sendiri tidak bahagia dengan kejadian tersebut, bahkan ia sangat terpukul karena ribuan orang meninggal akibat ulahnya sendiri.

Untuk menjadi bahagia, maka pertama-tama kita harus mencari dulu pekerjaan yang kita senangi, lalu selesaikan pekerjaan tersebut sampai berhasil. Nah … sekarang pasti kita menikmati keberhasilan yang telah diperoleh dan pasti kita merasa berbahagia.

Marilah kita tentukan apakah saya ingin bahagia atau cukup puas dengan keberhasilan saya?

Tidak ada komentar: