Setiap hari mungkin tidak berjalan baik, tetapi pasti ada sesuatu yang baik setiap hari (anonim)
Tidak ada orang yang selalu sukses sepanjang hidupnya dan tidak ada kehidupan yang berjalan dengan baik setiap hari; artinya selalu ada kegagalan atau hal-hal yang tidak memuaskan saat kita menjalani kehidupan ini. Tetapi kita juga perlu mengingat bahwa selalu ada hal yang positif dan keberhasilan pada setiap saat yang kita jalani.
Karena itu janganlah konsentrasi pada berbagai hal yang negatif, tetapi berfokuslah pada hal-hal positif yang kita alami. Hal negatif itu pun mungkin berkembang menjadi hal yang positif pada masa mendatang, misalnya hari ini Anda kecewa karena dipecat dari pekerjaan, mungkin tahun depan Anda bersyukur karena dengan peristiwa itu Anda terpaksa berwirausaha dan ternyata mengalami keberhasilan yang luar biasa.
Jadi yang perlu kita lakukan adalah selalu bersyukur dalam segala hal yang terjadi. Lihatlah setiap hal negatif dari sudut pandang lain, sehingga kita dapat melihat hal yang positif dan kita dapat bersyukur atas hal tersebut. Bila Anda memiliki tetangga yang cerewet, maka mungkin Anda ingin dia pindah; kita melihat peristiwa ini dari sudut pandang negatif dan untuk itu tentu saja kita sulit untuk bersyukur. Tetapi marilah kita lihat apa manfaat dari tetangga yang cerewet? Oh … mungkin ia dapat membuat suasana menjadi ramai, ia menjadi sumber informasi mengenai banyak hal. Nah … hal ini tentu membuat kita dapat bersyukur karena memiliki tetangga yang cerewet tersebut. Marilah kita bersyukur dalam segala hal, karena Tuhan kita selalu setia dan Dia memiliki rencana yang indah untuk kita tepat pada waktunya. Amin.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar