Dan lihat saja kapal-kapal, walaupun amat besar dan digerakkan oleh angin
keras, namun dapat dikendalikan oleh kemudi yang amat kecil menurut kehendak
jurumudi (Yakobus).
Kita seringkali menganggap bahwa yang kecil itu tidak tahu apa-apa, tidak usah
diperhatikan, dan juga tidak berguna, jadi diabaikan saja. Ternyata hal
tersebut tidak benar, karena orang kecil yang ada di sekitar kita perlu kita
perhatikan, mereka dapat menjadi sarana bagi kita untuk menyalurkan kasih. Anak
kecil pun tidak boleh diabaikan, karena dari sifat mereka yang mudah memaafkan
dan polos, kita dapat belajar banyak. Demikian juga dengan peralatan atau
komponen yang kecil dan murah juga, tetapi sangat berguna, karena tanpanya
seluruh proses akan terganggu. Kapal dapat dikendalikan dengan mudah karena
adanya kemudi kecil yang menentukan arah.
Jadi yang kecil janganlah kita anggap remeh, karena
seringkali juga memiliki pengaruh yang besar. Tubuh manusia dewasa yang
rata-rata berbobot 60 kg dikendalikan oleh otak yang hanya berbobot 1.5 kg.
Pertempuran yang besar dapat diakibatkan karena lidah yang kecil dan lembut menimbulkan
kesalahan komunikasi.
1 komentar:
Like this blog!
Two thumbs up dah pokoknya,Gbu my brader
Posting Komentar