Sabtu, 25 Agustus 2012

Menjadi Sempurna karena Sukacita [SKDAG899]

Sukacita dalam pekerjaan adalah kunci kesempurnaan pada karya (Aristoteles).

Bila melakukan sesuatu dengan penuh sukacita, maka semuanya akan terasa mudah dan ringan; saat mengerjakannya kita pun penuh dengan semangat tinggi untuk memberikan hasil yang terbaik. Tetapi sebaliknya bila kita melakukan sesuatu dengan terpaksa, maka hasil yang kita lakukan pun tidak terlalu baik, karena kita melakukannya tidak dengan sepenuh hati.

Persembahan yang terbaik / sempurna adalah tubuh kita, dalam arti kata semua tugas, pekerjaan, kegiatan sehari-hari kita lakukan dengan sungguh-sungguh dan penuh sukacita, karena semua hal tersebutlah yang akaan memberikan karya atau hasil terbaik. Dalam melakukan sesuatu janganlah dengan bersungut-sungut; bila hati Anda sedang galau berhentilah sejenak, datang ke hadirat Tuhan untuk berdoa dan mohon bimbingan-Nya untuk menenangkan hati kita. Niscaya dengan bersyukur atas segala sesuatu yang telah kita terima dan alami, maka kita pun dapat kembali melakukannya dengan semangat dan penuh sukacita.

Lakukanlah semua tugas, seperti kita melakukannya hanya untuk Tuhan, karena Dia yang sudah memberikan segalanya kepada kita. Amin.

Tidak ada komentar: