Selasa, 21 Agustus 2012

Buanglah Sampah! [SKDAG898]


Jangan biarkan sampah hati seperti frustasi, kemarahan, kekecewaan, merusak suasana hati Anda karena hal tersebut akan menghambat kesuksesan Anda (DAG).


Hidup ini dapat dianalogikan sebagai suatu perjalanan untuk mencapai tujuan atau untuk mewujudkan visi kita. Dalam menempuh suatu perjalanan, tentu saja sebelumnya kita perlu menentukan tujuan atau sasaran, lalu membuat rencana perjalanan,  melaksanakannya, serta mengevaluasi setiap langkah yang telah dilakukan.


Agar perjalanan yang kita tempuh dapat berjalan dengan cepat, aman, dan nyaman, maka tentu saja sebelum berangkat kita perlu membersihkan sampah atau kotoran yang ada dalam kendaraan. Bila dibiarkan ada, maka sampah itu akan membusuk; akibatnya kita semua yang akan menjadi mabuk dan perjalanan menjadi terganggu. Demikian juga dalam hidup, agar perjalanan kita mencapai tujuan hidup dapat berjalan dengan lancar maka kita perlu meninggalkan sampah hati yang ada dalam pikiran dan hati kita, seperti kemarahan, frustasi, kekecewaan, dan lain-lain.

Sesudah membuang sampah hati tersebut, kita dapat segera mewujudkan tujuan hidup kita dengan lebih mudah dan lebih cepat. 

Tidak ada komentar: