Aturan sederhana untuk berhasil :
Kenali pekerjaan/tugas anda, cintai pekerjaan anda, dan percayalah pada pekerjaan tersebut (Will Rogers).
Keberhasilan yang kita peroleh tidak terlepas dari pekerjaan atau tugas yang kita lakukan; untuk iut pertama-tama kita harus mengenali tugas atau pekerjaan yang kita lakukan sampai ke detailnya. Hal ini membuat kita dapat melakukan tugas tersebut dengan sebaik-baiknya dan diharapkan kita menjadi pakar dalam bidang tersebut, sehingga banyak orang yang bertanya kepada kita tentang hal tersebut.
Menjadi ahli dalam bidang tersebut memang luar biasa, tetapi hal ini belumlah cukup; kita perlu mencintai pekerjaan yang kita lakukan, sehingga kita dapat melakukan pekerjaan tersebut dengan sepenuh hati. Hal ini membuat seluruh konsentrasi dan perhatian kita tercurah padanya, sehingga berbagai pengembangan yang kreatif dapat kita lakukan terus menerus.
Hal yang terakhir, kita perlu percaya dan yakin bahwa pekerjaan yang kita lakukan tersebut bernilai dan bermanfaat, serta dapat menuntun kita menuju keberhasilan yang luar biasa. Kepercayaan ini membuat kita dapat berkonsentrasi sepenuhnya bagi tugas atau pekerjaan tersebut.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar