Kesuksesan adalah optimalisasi suatu kelebihan, kegagalan adalah akumulasi dari segala kekurangan. Jadi optimalkan kelebihan dan atasi kekurangan Anda.
Memang tidak ada manusia yang sempurna; setiap manusia memiliki kelebihan di satu sisi tetapi ia juga memiliki kekurangan di sisi yang lain. Karena hal inilah, maka kita sebagai mahluk sosial perlu saling membantu dan saling melengkapi, sehingga kekurangan seseorang dapat diatasi oleh orang lain. Dengan saling melengkapi maka masalah yang kita hadapi dapat kita selesaikan dengan baik.
Tetapi sebagai pribadi tentu saja kita perlu terus melakukan improvement atau perbaikan diri; hal ini dapat kita lakukan dengan terus memelihara dan mengoptimalkan kelebihan, serta tentu saja dengan juga mengatasi kekurangan atau kelemahan diri kita. Tentu saja kita membutuhkan waktu yang tidak sebentar untuk melakukan hal ini; kita perlu terus belajar dan berlatih secara kontinu. Setelah sekian waktu maka kita mencapai suatu kesuksesan karena telah dapat mengoptimalkan kelebihan serta meminimalisir kekurangan yang kita miliki
Bila kekurangan kita biarkan sehingga menjadi semakin terakumulasi, maka kegagalan lah yang kita hadapi, karena kita tidak memiliki kemampuan untuk mengatasi masalah yang muncul dalam hidup ini. Manakah yang akan Anda pilih: mengoptimalkan kelebihan atau mengakumulasikan kekurangan?
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar