Senin, 17 Desember 2012

Fungsi Karakter [SKDAG929]


Karunia atau berkat dari Tuhan dapat membawa kita ke puncak, tetapi karakterlah yang membuat kita bertahan di puncak.

Untuk meraih kesuksesan,  kita membutuhkan berbagai hal, misalnya talenta, karunia atau berkat dari Tuhan, kerja keras dan kerja cerdas, dan lain-lain. Tanpa salah satu di antaranya, kita tidak mungkin mencapi puncak keberhasilan. Tetapi setelah kita mencapai keberhasilan apakah yang kita butuhkan?

Banyak orang yang setelah mencapai keberhasilan, ia tidak dapat memeliharanya, sehingga akhirnya pun ia jatuh kembali. Misalnya karena ia menjadi sombong dengan kedudukan dan kekuasaan, maka ia pun akhirnya tidak disenangi oleh orang lain dan tidak mendapatkan dukungan lagi. Atau ada juga yang setelah mencapai suatu kedudukan tertentu, ternyata ia menjadi lupa diri dan tidak bertanggungjawab lagi terhadap tugas yang dibebankannya.

Jadi untuk mempertahankan agar kita dapat berada terus di puncak keberhasilan, dibutuhkan karakter yang baik. Ia perlu dapat mengendalikan diri, sehingga tidak menjadi sombong dan lupa diri, serta terus rendah hati, menghargai orang lain, dan memiliki semangat untuk mau belajar dari siapa pun.

Tidak ada komentar: