Jumat, 31 Mei 2013

Ungkapkan Keinginan Anda! [SKDAG961]



Banyak orang takut mengungkapkan keinginannya. Itu sebabnya mereka tidak mendapatkan apa yang mereka inginkan (Madonna).

Bila kita memiliki keinginan, maka janganlah kita menyimpannya di dalam hati kita. Tetapi kita perlu menyatakan keinginan tersebut kepada orang lain, mungkin bukan ke semua orang karena hal ini akan membingungkan mereka bahkan mungkin menyangka kita sebagai orang yang aneh. Kita perlu menyampaikannya kepada beberapa orang yang dekat dengan kita, sehingga orang tersebut dapat menjadi kontrol bagi tindakan kita.

Bila kita belum mewujudkan keinginan yang telah kita katakan, maka ia akan mengingatkan kita, dan tentu saja hal ini membuat kita bermotivasi kembali untuk mewujudkan keinginan tersebut. Sedangkan bila kita telah mewujudkannya maka ia akan memberikan selamat kepada kita; tentu saja hal ini juga memberikan dorongan untuk mewujudkan hal selanjutnya yang lebih baik lagi.

Selain itu jangan lupa juga untuk memberitahukan keinginan kita kepada Tuhan, karena Dia lah yang maha kuasa dan pemilik segala sesuatu di dunia ini. Ia akan memberikan keinginan tersebut kepada kita bila sesuai dengan kehendak-Nya. Nyatakanlah keinginan kita tersebut dalam doa kita, dan biarkan Tuhan yang menentukan waktunya, karena kita percaya bahwa rencana Tuhan akan terwujud tepat pada waktunya dan indah pada akhirnya. Amin.

Tidak ada komentar: